Bukalapak bertumbuh dengan sangat masif dalam tahun-tahun belakangan ini. Situs belanja favorit bagi banyak masyarakat Indonesia ini selalu dapat diandalkan dalam memenuhi segala kebutuhan para konsumennya. Memastikan segalanya berjalan dengan lancar, Bukalapak membutuhkan para tenaga kerja handal dan energik. Untuk memenuhinya, dihadirkan Bukalapak Karir.
Bukalapak Karir
Bisa bekerja di marketplace besar macam Bukalapak adalah sebuah kebanggaan tersendiri. Sebagaimana sebuah perusahaan dengan skala besar, Bukalapak tentu membutuhkan banyak posisi dan keahlian untuk mendukung operasionalnya. Bagi para kandidat yang merasa memiliki keahlian dan skill yang dibutuhkan Bukalapak bisa langsung mengirimkan aplikasi. Bukalapak Karir dapat diakses dengan membuka link berikut ini https://careers.bukalapak.com/.
Karyawan yang bagaimana yang dibutuhkan Bukalapak ? Situs belanja favorit masyarakat Indonesia ini menyukai orang-orang yang tahu cara bersenang-senang. Bertemu sembari makan pizza? Memainkan game usai bekerja? Seperti itulah keseharian di Bukalapak. Membuat pengaruh yang hebat, memberdayakan orang, dan banyak lagi sebagaimana perusahaan teknologi lainnya yang ada di muka bumi. Bukalapak memiliki misi untuk menciptakan ekonomi yang adil bagi semua. Oleh karena itu apa pun panggilan batin pelamar, apa pun yang dicita-citakannya jika siap untuk tantangan, maka Bukalapak karir adalah pilihannya.
Dengan kantor di 4 kota di seluruh dunia dan masih terus bertambah, Bukalapak karir sangat menjanjikan masa depan yang cerah. Bukalapak menganut prinsip-prinsip kuat yang terdiri dari :
- Bagaimana Pelanggan Bisa Tumbuh : pelanggan merupakan pemangku kepentingan utama Bukalapak. Bukalapak akan selalu mendengarkan apa yang dikatakan pelanggan. Bukalapak tak tersinggung dengan kritikan dan masukan yang diberikan pelanggan. Mereka tidak merasa dihakimi. Sebaliknya, Bukalapak akan berterima kasih dan membalas budi dengan memungkinkan mereka untuk memecahkan masalah yang dihadapi. Bukalapak akan tumbuh bersama dengan para pelanggan setia mereka.
- Selalu Mengoreksi Diri : Bukalapak selalu bangga dengan pekerjaan mereka dan peduli dengan hasilnya. Ketika hal-hal tidak berjalan sesuai keinginan para pegawai memiliki semangar berusaha bangkit kembali, melihat ke cermin, dan bertanya apa yang bisa dilakukan dengan lebih baik untuk mencapai kesuksesan.
- Berlandaskan Data : seluruh tim yang bekerja untuk Bukalapak selalu berlandaskan pada data empiris sebagai hakim yang tidak memihak.
- Tetap Sederhana : seluruh tim Bukalapak menghargai kesederhanaan dalam segala hal yang dilakukan. Kompleksitas adalah musuh perbaikan. Bukalapak berusaha untuk menjaga semuanya tetap sederhana dan hemat: solusi, pendekatan yang diambil, dan bahkan prinsip dalam bekerja.
- Gotong Royong : Bukalapak tidak percaya bahwa pekerjaan dapat diselesaikan sendiri. Seluruh tim Bukalapak berusaha untuk membangun komunitas di mana masing-masing kekuatan individu berkontribusi secara keseluruhan. Di saat-saat indah, tim akan merayakan kesuksesan bersama. Sebaliknya di saat-saat sulit, seluruh tim akan mengulurkan tangan untuk membantu satu sama lain.
- Bersenang-senang : Di Bukalapak, kesenangan itu penting. Menjadi luar biasa membutuhkan kerja keras dan pengorbanan. Tetapi jika tidak bisa tertawa, bermain, bercanda, dan tetap rendah hati maka tim tidak akan lama berada di puncak. Seluruh tim senang melakukan pekerjaan mereka.
Berbagai Posisi yang Dibutuhkan Bukalapak Karir
Dengan kompleksitas pekerjaan yang harus dikerjakan dalam sebuah ekosistem teknologi, Bukalapak karir membutuhkan berbagai keahlian terutama yang berhubungan dengan teknologi masa depan. Berbagai posisi yang saat ini dibutuhkan Bukalapak Karir adalah sebagai berikut :
- Head of Engineering – Financing NSW, Australia
- Head of Growth & Strategy Jakarta
- Product Manager, Logistics Jakarta
- User Experience Designer II, Marketplace Buyer Side Jakarta
- Acquisition & Private Label Intern Jakarta
- AI Research Engineer, Core Personalization Jakarta
- AVP of Talent Journey Jakarta
- AVP Product Design, Marketplace and O2O NSW, Australia
- Backend Engineer – Growth Jakarta
- Backend Engineer – Market Jakarta
- Brand Marketing Investment Jakarta
- Brand Marketing Payment Intern Jakarta
- Business Development Manager Jakarta
- Business Intelligence Analyst Jakarta
- Business Security Monitoring – Data Analytics Jakarta
- Category Manager, Automotive & Bike Jakarta
- Category Manager, Electronics & Handphone Jakarta
- Category Manager, Industrial & Home Living Jakarta
- Community Program and Partnership Specialist Jakarta
- Data Engineer, ETL Jakarta
- Data Engineering Manager Jakarta
- Data Manager Jakarta
- Data Science Intern Jakarta
- Data Scientist/Senior Data Scientist Jakarta
- Develops Engineer Jakarta
- Digital Marketing Analyst Intern Jakarta
- Engineering Manager – Core Jakarta
- Frontend Engineer – Growth Jakarta
- Frontend Engineer – Store Jakarta
- Full Stack Engineer Jakarta